HAK, KEWAJIBAN, DAN TANGGUNG JAWAB SEBAGAI WARGA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI

HAK

    Secara garis besar Hak merupakan suatu hal yang melekat dan dipunyai setiap individu, dengan kata lain Hak merupakan kuasa mutlak akan suatu hal yang diinginkan dan digunakan untuk apa itu tergantung individu tersebut.

KEWAJIBAN

    Secara umum Kewajiban merupakan suatu hal yang harus diselesaikan, bisa juga disebut tugas atau beban yang sudah Wajib harus dilaksanakan.

TANGGUNG JAWAB

    Tanggung Jawab secara garis besar merupakan hal yang sudah melekat sejak lahir dan merupakan suatu sikap secara sadar akan tingkah lakunya yang maupun disengaja ataupun tidak, dan berani menanggung resiko apapun apabila Kewajibannya terlaksanakan atau tidak.

    

Dari pengertian diatas dapat kita simpulkan secara garis besar orang yang bertanggung jawab akan kewajibannya maka akan mendapatkan haknya, sedangkan sebaliknya apa bila ia tidak bertanggung melaksanakan kewajibannya maka ia tidak akan mendapatkan haknya.


HAK, KEWAJIBAN, DAN TANGGUNG JAWAB SEBAGAI WARGA MASYARAKAT

    Perlu diketahui, Hak dan Kewajiban tiap orang itu berbeda-beda, tidak semua hak dan kewajiban orang itu sama. Maka dari itu dalam kehidupan sehari-hari kita harus paham akan Kewajiban kita secara ber-Tanggung Jawab agar Hak dan Kewajiban kita seimbang dan kita mendapatkan apa yang menjadi Hak kita.

    Sebagai Warga Masyarakat Hak yang akan kita dapatkan apabila kita melaksanakan Kewajiban kita secara ber-Tanggung Jawab adalah sebagai berikut :

1. Hak untuk mengeluarkan Pendapat ( sama maupun tidak )

2. Hak untuk hidup tenang

3. Hak ber-Organisasi

4. Hak untuk beragama ( memilih agama apa yang diinginkan )

5. Hak untuk beribadah kepada Tuhan ( sesuai agama masing-masing )

6. Hak mendapatkan suatu Pekerjaan

7. Hak mendapatkan dan menikmati lingkungan bersih

8. Hak mengembangkan Budaya ( sesuai daerah masing-masing )

9. Hak mendapatkan perlindungan ( dari hukum ataupun yang lain )

10. Dan lain sebagainya

    Jika ingin mendapatkan Hak tersebut maka kita harus melaksanakan Kewajiban secara ber-Tanggung jawab sebagai Warga Masyarakat

Kewajiban kita antara lain :

1. Jangan mengganggu orang

2. Menjaga kebersihan

3. Menjunjung tinggi hukum ( tergantung negaranya )

4. Mengikuti gotong royong

5. Membantu tetangga yang kesusahan

6. Menghormati orang lain biarpun berbeda pendapat

7. Mengikuti Norma dan Kewajiban yang sudah disediakan oleh Pemerintah ( sesuai UUD RI 1945 )

8. Menjaga ketertiban antar masyarakat

9. Dan lain sebagainya


    Nah apabila kita sudah melaksanakan Kewajiban kita dengan penuh Tanggung Jawab maka kita pasti akan mendapatkan beberapa hak yang ada diatas tadi. ataupun sebaliknya kita tidak akan mendapatkan Hak kita jika kita tidak melaksanakan kewajiban kita secara penuh tanggung jawab.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "HAK, KEWAJIBAN, DAN TANGGUNG JAWAB SEBAGAI WARGA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI"

Posting Komentar